Diskusi Publik : Memotret Tayangan TV dan Radio (Selama Ramadhan) di DIY; Upaya Konstruksi-Kohesif Membangun Peradaban Bangsa Modern nan Religius

Puasa Ramadhan sebagai salah satu implementasi dari Rukun Islam; juga ideal untuk membangkitkan kesadaran konstruktif-kohesif bagi para praktisi media penyiaran untuk memproduksi dan mereproduksi konten acara yang semakin mencerdaskan pemirsa; bukan program acara yang justru mengumbar hawa nafsu (pornografi), adegan kekerasan, perselingkuhan, glamorisme, hedonisme, dan perbuatan buruk lainnya. Masih sering ditemukannya program-program acara di media penyiaran yang melanggar berbagai regulasi (peraturan) yang ada, menunjukkan komitmen dari para pengelola media penyiaran untuk mewujudkan penyiaran nasional yang bermartabat dan mencerdaskan masih cukup rendah. 

Untuk itu KPID DIY menyelenggarakan Diskusi Publik dan Buka Puasa Bersama bertema “Memotret Tayangan TV dan Radio (Selama Ramadan) di DIY: Upaya Konstruktif-Kohesif Membangun Peradaban Bangsa Modern nan Religius” pada hari Kamis tanggal 9 Juli 2015 di Aula Plaza Informasi Dishubkominfo DIY. Continue reading “Diskusi Publik : Memotret Tayangan TV dan Radio (Selama Ramadhan) di DIY; Upaya Konstruksi-Kohesif Membangun Peradaban Bangsa Modern nan Religius”

Comments

comments